Berita Terkini

KPU Bondowoso Laksanakan Verifikasi Administrasi Keanggotaan Partai Politik

Bondowoso (16/08/2022) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bondowoso mulai melaksanakan Kegiatan Verifikasi Keanggotaan Partai Politik Calon Peserta Pemilu Tahun 2022, Selasa (16/08/2022). Kegiatan verifikasi keanggotaan merupakan tahapan yang harus dilaksanakan sebagaimana ketentuan dalam Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022, Peraturan KPU Nomor 4 Tahun 2022, dan Keputusan KPU Nomor 260 Tahun 2022. Ketentuan dalam Bab II Keputusan 260 Tahun 2022 menyatakan bahwa KPU Kabupaten/Kota melakukan verifikasi administrasi dokumen persyaratan keanggotaan partai politik pada tanggal 16 sampai dengan 29 Agustus 2022. Sebanyak 7 tim verifikator telah ditunjuk dan mendapat surat tugas untuk melaksanakan verifikasi administrasi keanggotaan sebagaimana ketentuan dalam Keputusan Nomro 260 Tahun 2022. Tim verifikator didampingi oleh pendamping verifikator yang nantinya akan melakukan supporting system terhadap 7 tim verifikator. Hal ini dilakukan dalam rangka menjamin keberlanjutan proses verifikasi agar tidak terganggu akan hal-hal non teknis dalam pelaksanaan verifikasi. Sementara itu, meskipun dalam tahapan disebutkan bahwa batas verifikasi administrasi keanggotaan paling akhir adalah 29 September 2022, KPU Bondowoso menargetkan verifikasi administrasi keanggotaan akan selesai pada tanggal 22 Agustus 2022. Dengan durasi kerja antara 7 sampai dengan 11 jam dilaksanakan selama 7 hari untuk menyelesaikan target tersebut. Proses verifikasi adminsitrasi dilaksanakan di ruang aula KPU Kabupaten Bondowoso. Dalam evaluasi pelaksanaan verifikasi administrasi keanggotaan yang dilaksanakan pada hari pertama, Ketua KPU Kabupaten Bondowoso menyampaikan bahwa demi keamanan data maka proses verifikasi harus dilaksanakan menggunakan jaringan internat dalam kantor KPU Kabupaten Bondowoso. (mipa)

KPU Bondowoso Hadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pejabat Fungsional dan Administrasi

Bondowoso (16/08/2022) - KPU Bondowoso menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat fungsional dan administrasi via teleconverence pada Selasa, 16 Agustus 2022. Delapan orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan KPU Provinsi dan Kabupaten/Kota di Jawa Timur mengikuti Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pejabat Fungsional dan Administrasi di Lingkungan Sekretariat Jenderal KPU Tahun 2022 di aula lantai 2 kantor KPU Provinsi Jawa Timur, jalan Raya Tenggilis Nomor 1-3 Surabaya. Sekretaris Jenderal KPU RI, Bernad Dermawan Sutrisno dalam arahannya mengamanatkan agar seluruh terlantik segera menyesuaikan diri guna mendukung penyelenggaraan tahapan Pemilu Tahun 2024, usai mengikuti pelantikan/pengambilan sumpah janji, Ketua KPU Bondowoso, Junaidi mengucapkan selamat kepada pejabat terlantik, “semoga amanah dan menjadi ladang amal dalam pengabdiannya kepada Negara,” tuturnya Para terlantik terdiri dari Andi Tri Pawono sebagai Sekretaris KPU Kabupaten Lumajang, Arief Yudiono sebagai Sekretaris KPU Kabupaten Sampang, Adityarini Nugrahayu sebagai Sekretaris KPU Kabupaten Bojonegoro, dan Randy Agatha Sakaira sebagai Sekretaris KPU Kabupaten Kediri. Selanjutnya, Fany Wijayanto sebagai Sekretaris KPU Kota Kediri, Bekti Rochani sebagai Sekretaris KPU Kabupaten Mojokerto, Suroto sebagai Sekretaris KPU Kabupaten Magetan, Suprapto sebagai Penata Kelola Pemilu Ahli Madya. Kemudian, hadir melalu link zoom dalam kegiatan ini dari KPU Bondowoso yakni, Ketua, Junaidi, Anggota, Ali Mushofa, Sunfi Fahlawati, Heniwati, Amirudin Makruf dan Sekretaris, Toidin. (Dy)

KPU Bondowoso Terima Sertifikat dari Kementrian Keuangan Melalui KPPN Bondowoso

Bondowoso (16/08/2022) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bondowoso kembali dapatkan sertifikat kompetensi Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan Pejabat Penandatangan Surat Perintah Membayar (PPSPM) dari Kementerian Keuangan melalui KPPN Bondowoso pada selasa 16 Agustus 2022. Sertifikat PPK dan PPSPM terswbut merupakan usaha KPU Bondowoso menuju Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) serta Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di Tahun 2022 serta komitmen mewujudkan pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN)  secara profesional, bersih dari korupsi dan tidak ada konflik kepentingan, serta tetap menerapkan prinsip kehati-hatian yang berpedoman pada ketentuan perundangan yang berlaku. Sertifikat yang ditandatangani Dirjen Perbendaharaan, Hardiyanto tersebut diberikan kepada Sekretaris KPU Bondowoso, Toidin sebagai Pejabat Pembuat Komitmen dan Kepala Sub bagian Keuangan, Umum dan Logistik, Adiets Nurhasanah selaku Penandatangan Surat Perintah Membayar oleh Kepala KPPN Bondowoso, A Budi Dayantoro. (Dy)

KPU Bondowoso Koordinasikan Materi Verifikasi Administrasi Keanggotaan dengan Bawaslu Bondowoso

Bondowoso (16/08/2022) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bondowoso melaksanakan koordinasi dengan Bawaslu Kabupaten Bondowoso dalam rangka penyampaian substansi dan materi verifikasi administrasi keanggotaan partai politik calon peserta Pemilu tahun 2024, Selasa (16/08/2022).  Koordinasi diikuti oleh seluruh komisioner KPU Kabupaten Bondowoso yang didampingi oleh Sekretaris dan Kasubbag di lingkungan KPU Kabupaten Bondowoso. Sementara itu, Bawaslu diikuti oleh 4 orang komisioner Bawaslu Kabupaten Bondowoso. Kegiatan koordinasi dibuka oleh Ketua KPU Kabupaten Bondowoso, Junaidi, yang kemudian dilanjutkan paparan materi terkait pedoman teknis pelaksanaan verifikasi administrasi keanggotaan yang disampaikan oleh anggota KPU Kabupaten Bondowoso Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Heniwati. Pokok-pokok materi dalam Keputusan KPU Nomor 260 tahun 2022 tentang Pedoman Teknis bagi KPU, KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota dalam Pelaksananaan Pendaftaran, Verifikasi dan Penetapan Partai Politik Peserta Pemilu Anggota DPR dan DPRD disampaikan secara singkat oleh Heniwati. KPU Kabupaten Bondowoso juga menyampaikan informasi dan teknis pelaksanaan verifikasi secara langsung dengan menggunakan Sipol. Menu dan fitur Sipol diujicobakan dan disampaikan beberapa potensi masalah serta mitigasi terhadap masalah-masalah tersebut. Selanjutnya, diskusi dilakukan untuk membahas beberapa hal teknis yang tidak terdapat dalam pedoman teknis, seperti status pekerjaan. Sebagaimana diketahui bahwa pada saat ini, tanggal 16 Agustus 2022 mulai dilaksanakan verifikasi administrasi keanggotaan partai politik peserta Pemilu tahun 2024. Kegiatan verifikasi administrasi keanggotaan akan dilaksanakan sampai dengan tanggal 29 Agustus 2022. (mipa)

Pleno Rutin Minggu Ketiga di Bulan Agustus

Bondowoso (15/08/2022) - KPU Kabupaten Bondowoso melaksanakan Rapat Pleno Rutin pada hari Senin (15/08/2022). Rapat Pleno dilaksanakan di Aula KPU Kabupaten Bondowoso yang dihadiri oleh Ketua, Anggota Komisioner, Sekretaris, Kasubbag, dan staf yang membidangi. Dalam rapat hari ini membahas tentang progres dan evaluasi, mereview kegiatan yang telah dilaksanakan serta menyampaikan kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan oleh KPU Kabupaten Bondowoso dalam satu pekan ke depan. Rapat Pleno ditutup dengan pembacaan Berita Acara Pleno oleh Ketua KPU Kabupaten Bondowoso yang berisi antara lain mengundang Ketua dan Anggota Bawaslu untuk berkoordinasi terkait verifikasi administrasi keanggotaan partai politik.

Respon KPU Bondowoso Saat Ikuti Sosialisasi Bank Syariah Indonesia

Bondowoso (15/08/2022) - bertempat di Aula Kantor KPU Bondowoso diadakan acara Sosialisasi Produk-Produk Bank Syariah Indonesia (BSI), acara tersebut diikuti oleh sebagian besar pegawai KPU Bondowoso. Mengawali kegiatan sosialisasi sekretaris KPU Bondowoso, Toidin memberikan sambutan dalam forum tersebut, sedangkan perwakilan dari Bank Syariah menyampaikan keberadaan Bank Syariah Indonesia guna menyampaikan sosialisasi tentang produk-produk Bank Syariah Indonesia untuk diketahui para pegawai KPU Bondowoso, untuk itu mereka mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas kesediaannya. Baik individu maupun korporat atau perusahaan dapat mengendalikan keuangan dari mana saja dan kapan saja. diantaranya Produk Simpan, Pinjaman/pembiayaan, Produk Gadai Emas, Produk Talangan Haji yang kesemuanya produk tersebut sesuai dengan konsep syariah sehingga terhindar dari yang namanya Riba, “inilah yang membedakan Bank Syariah dibandingkan dengan Bank Konvensional lainnya,” ungkapnya. Dari sosialisasi berbagai produk yang ditawarkan pihak BSI tersebut mendapatkan respon yang positip dari para pegawai yang hadir pada kegiatan sosialisasi, hal ini ditandai dengan berbagai pertanyaan dan keinginan yang kuat untuk mengetahui lebih jauh berbagai produk layanan yang ditawarkan pihak BSI. Sebelum Kegiatan diakhiri, pihak BSI memberikan nomor ponsel kepada peserta yang hadir guna pelayanan diluar kegiatan sosialisasi, kemudian ucapan terimakasih dari pihak BSI serta di lanjutkan dengan respon balasan dari KPU Kabupaten Bondowoso. (Dy)