
TIM 3 KPU BONDOWOSO MONITORING DAN SUPERVISI PANTARLIH KECAMATAN SUKOSARI
Bondowoso (10/03/2023) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bondowoso melaksanakan kegiatan monitoring dan supervisi di Kecamatan Sukosari. Kegiatan tersebut di bagi menjadi 5 Tim yang masing-masing dipimpin oleh Komisioner KPU Kabupaten Bondowoso.
Tim 3 yang dikomandani oleh Divisi Sosdiklih, SDM dan PARMAS, Sunfi Fahlawati melaksanakan monitoring dan supervisi Kegiatan Coklit dan laporan Pantarlih Kecamatan Sukosari. Kegiatan monitoring dan supervisi dilaksanakan kepada PPK serta menghadirkan sedikitnya 5 (lima) orang pantarlih yang dipilih secara acak oleh PPK masing-masing
Untuk mengetahui progres dah hasil pekerjaan dari pada Pantarlih, tim 3 dari KPU Bondowoso memberikan kesempatan kepada para Pantarlih untuk menyampaikan hasil dari pelaksanaan Coklit termasuk beberapa kendala saat berada dilapangan, yang nantinya akan diisikan pada dokumen lembar kerja monitoring dan supervisi untuk PPK dan Pantarlih yang diberikan oleh tim.
Berdasarkan apa yang disampaikan dan pengisian lembar kerja monitoring oleh para Pantarlih tidak terdapat kendala yang begitu berarti, yang artinya pelaksanaan Coklit di Kecamatan Sukosari 100% dapat terselesaikan sesuai dengan jadwal yg direncanakan.(Alv)