Berita Terkini

SOSIALISASI PERSIAPAN PEMBENTUKAN KPPS

Bondowoso_Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bondowoso menggelar Sosialisasi Persiapan Pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk Pemilihan Umum Tahun 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di hotel Grand Padis, dimulai pukul 19.00 sampai selesai. (Kamis, 30/11/2023).

Hadir dalam sosialisasi tersebut, Bawaslu Bondowoso, Polres Bondowoso, Kodim 0822 Bondowoso, Staf Ahli Bupati, Bakesbangpol, DPMD dan seluruh PPK se-Kabupaten Bondowoso. Acara dibuka oleh Amirudin Makruf selaku Plh. Ketua KPU Kabupaten Bondowoso,  kemudian dilanjutkan dengan penyampaian pengarahan umum oleh Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM KPU Kabupaten Bondowoso dan penyampaian materi oleh narasumber. 

Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, Sunfi Fahlawati mengatakan bahwa sosialisasi ini dalam rangka tindak lanjut dari hasil Rakornas Pembentukan KPPS kemarin di Jakarta sehingga kita perlu melakukan percepatan dengan mengawali sosialisasi pembentukan KPPS dengan stakeholder dan PPK se-Kabupaten Bondowoso, untuk kemudian teman-teman juga bisa segera start karena rekrutmen KPPSnya juga maju. “Kita berharap teman-teman bisa mengidentifikasi awal kebutuhan terkait untuk mengisi kebutuhan KPPS di Bondowoso” imbuhnya. 

Menurut Staf Ahli Bupati Bondowoso Bidang KSDM yang hadir sebagai narasumber, Mohammad Imron, bahwa Pemerintah Kabupaten Bondowoso tentunya akan mendukung secara maksimal dalam rangka untuk kesuksesan pelaksanaan Pemilu, baik itu Pemilu Legislatif, Presiden hingga Kepala Daerah. ”Pada malam hari ini kita menyampaikan kepada KPU dan semua teman-teman PPK terkait dengan persiapan untuk rekrutmen atau pendaftaran KPPS, mudah-mudahan nanti juga akan disupport atau didukung dalam proses pemerikasaan kesehatan, sehingga nanti pemerintah bisa memberikan peran standart secara maksimal sesuai dengan ketentuan dan aturan yang ada. Sukses, dan insyALLAH akan kita maksimalkan bagaimanan nanti pemerintah memberikan dukungan terhadap ini semua” paparnya. (jie)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 249 kali