Berita Terkini

KPU Bondowoso Lakukan Pencocokan dan Penelitian Terbatas untuk Pemutakhiran Data Pemilih

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bondowoso melakukan pencocokan dan penelitian terbatas (coktas) dalam rangka pemutakhiran data pemilih berkelanjutan (PDPB) triwulan III tahun 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Jambesari, Jambeanom Kecamatan Jambesari, dan Desa Wonosuko Kecamatan Tamanan.

Tim coktas yang dipimpin oleh Abu Sofyan, Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan, bersama Amma Abriansyah, Kasubbag Perencanaan Data dan Informasi, serta beberapa staf lainnya, melakukan verifikasi keabsahan data pemilih di lapangan.

Tujuan dari coktas ini adalah untuk memastikan data pemilih akurat dan mutakhir, sehingga hak pilih masyarakat dapat terlindungi. KPU Bondowoso berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas pemilu dan mencegah potensi pelanggaran.

Dalam kegiatan coktas, tim menemukan beberapa data pemilih yang perlu diperbarui, termasuk perubahan data tempat lahir untuk salah satu pemilih. Selain itu, tim juga menemukan dua orang pemilih yang telah meninggal dunia di Desa Jambeanom.

Dengan adanya coktas ini, KPU Bondowoso dapat memastikan bahwa data pemilih yang digunakan dalam pemilu adalah akurat dan valid. Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses pemilu. (mul)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 61 kali